BIREUEN | Bupati Bireuen H. Mukhlis, S.T., secara resmi mengukuhkan jajaran pengurus Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kabupaten Bireuen masa bakti 2025–2030.
Pengukuhan yang berlangsung di Aula Hotel Fajar Bireuen, Sabtu (19/4/2025), itu menjadi momentum penguatan sinergi antara pemerintah daerah dan pelaku usaha dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
Kegiatan yang mengusung tema “Membangun Kemandirian Dunia Usaha melalui Sinergi antara Pemerintah dan Pengusaha” tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri ratusan tamu undangan. Hadir dalam acara itu Wakil Bupati Bireuen Ir. H. Razuardi, M.T., Ketua DPRK Bireuen, unsur Forkopimda, Pj. Sekda Kabupaten Bireuen, Ketua Umum KADIN Aceh, serta Pj. Ketua KADIN Bireuen.
Jajaran pejabat pemerintah daerah, tokoh agama, tokoh adat, pemuda, kaum perempuan, hingga pelaku UMKM turut meramaikan prosesi pengukuhan.
Dalam sambutannya, Bupati Mukhlis menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus yang baru, sekaligus menyampaikan harapan agar kepengurusan baru dapat menjadi motor penggerak ekonomi daerah yang tangguh.
"Saya ucapkan selamat kepada seluruh pengurus KADIN Kabupaten Bireuen. Saya percaya, dengan semangat kebersamaan, kita dapat membangun ekosistem usaha yang mandiri dan berdaya saing," ujar Mukhlis.
Mukhlis menegaskan bahwa KADIN memiliki peran strategis dalam memperkuat sektor usaha kecil, mikro, dan menengah (UMKM), menarik arus investasi, serta meningkatkan daya saing produk lokal.
Menurutnya, kolaborasi antara pemerintah dan pelaku usaha menjadi kunci penting untuk menciptakan iklim usaha yang sehat dan inklusif.
"Pemerintah siap bersinergi dengan KADIN dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia, memperluas akses pasar, serta mendorong inovasi pelaku usaha daerah," katanya.
Mukhlis yang juga dikenal sebagai pendiri PT Takabeyya Perkasa Group menambahkan, pemerintah daerah akan terus membuka ruang dialog dengan pelaku usaha untuk merumuskan kebijakan yang berpihak pada pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Bupati juga menyampaikan apresiasi kepada kepengurusan KADIN sebelumnya atas kontribusi dan dedikasi yang telah diberikan.
"Keberhasilan hari ini tentu tidak terlepas dari fondasi yang telah dibangun oleh pengurus sebelumnya. Atas nama pemerintah daerah, saya sampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya," ujar dia.
Ketua Panitia Pelaksana, Fakhrurrazi, S.T., mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk konsolidasi dunia usaha yang memiliki komitmen terhadap kemajuan ekonomi Bireuen. Ia juga menyebut pengukuhan ini sebagai awal dari perjalanan panjang dalam membangun kemandirian ekonomi lokal.
Sementara itu, Ketua KADIN Bireuen yang baru, Agusty Bayu Murizky, S.T., menegaskan kesiapan organisasinya untuk berkontribusi aktif dalam penguatan ekonomi daerah.
"Kami siap membangun kolaborasi yang sehat dan progresif dengan pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan demi kemajuan dunia usaha di Bireuen," ujar Agusty.
Dengan semangat kolaboratif dan visi yang sejalan, pengurus KADIN yang baru diharapkan mampu menjadi mitra strategis pemerintah dalam mewujudkan Bireuen sebagai daerah yang tumbuh, tangguh, dan berdaya saing tinggi di tingkat regional maupun nasional.*
Editor : Redaksi
Social Header