Breaking News

Disaksikan Presiden Via Zoom, Kapolsek Jangka Hadiri Panen Raya Padi Serentak di Desa Jangka Alue U

BIREUEN | Dalam rangka mendukung Ketahanan Pangan Nasional, Kapolsek Jangka Iptu Saifannur menghadiri kegiatan Panen Raya Padi Serentak di 14 Provinsi yang terhubung langsung secara virtual dengan Presiden Republik Indonesia, Jenderal (Purn) H. Prabowo Subianto, pada Senin (7/4/2025) di persawahan Desa Jangka Alue U, Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen.

Kegiatan panen raya ini merupakan program nasional yang digelar serentak di berbagai daerah, dalam rangka mendukung ketahanan pangan Indonesia Di Bireuen dan sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras para petani sekaligus mendorong semangat swasembada pangan di seluruh pelosok negeri. kegiatan ini juga menjadi momen kebersamaan antara petani, pemerintah daerah, dan unsur TNI-Polri.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, hadir berbagai unsur Forkopimda dan tokoh masyarakat Bireuen, termasuk Kapolsek Jangka, yang turut memantau langsung jalannya acara serta memastikan pelaksanaan berjalan aman dan tertib.

Kapolsek Jangka, menyampaikan bahwa kehadiran pihak kepolisian adalah bentuk dukungan penuh terhadap program nasional dan sebagai bentuk pengamanan agar kegiatan berjalan lancar.

“Kami dari Polsek Jangka hadir langsung untuk memberikan pengamanan dan mendukung suksesnya kegiatan nasional ini. Ini adalah momen penting yang menunjukkan bahwa sektor pertanian masih menjadi tulang punggung kekuatan ekonomi dan ketahanan bangsa,” ujar Kapolsek Jangka, yang turut didampingi personel dan unsur TNI dari Koramil 07 Jangka.

"Alhamdulillah, acara berjalan aman dan lancar. Kita hadir untuk mendukung para petani dan pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan yang kuat, khususnya di Kecamatan Jangka," ucap Kapolsek.

Selain Kapolsek Jangka, kegiatan ini juga dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Bireuen, Dandim 0111/Bireuen, Kepala Dinas PUPR, Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan, Ketua Kelompok Tani, Camat Jangka, Danramil Jangka, para Keuchiek, dan perwakilan kelompok tani setempat, serta insan pers dari berbagai media.

Dengan jumlah peserta sekitar 100 orang, panen raya ini menjadi simbol keberhasilan sektor pertanian di Bireuen, khususnya Kecamatan Jangka. Diharapkan melalui program ini, pemerintah dan masyarakat semakin solid dalam menjaga stabilitas pangan, serta memperhatikan kesejahteraan petani, termasuk harga gabah yang kerap menjadi keluhan di tingkat bawah.

Seluruh rangkaian acara berjalan lancar dan aman berkat sinergi antara Polsek Jangka dan Koramil 07 Jangka dalam pengamanan kegiatan. Semoga dukungan terhadap petani terus meningkat, dan pemerintah daerah bisa lebih memperhatikan stabilitas harga gabah serta kesejahteraan petani kita.

Sumber : Sandi
Editor    : Redaksi 

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini