MALUKU UTARA | Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Maluku Utara, Said Mahdar, bersama jajaran pejabat Ditjenpas Malut melaksanakan ibadah shalat tarawih berjamaah di Masjid Lapas Kelas IIA Ternate, Selasa (18/3/2025).
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh warga binaan muslim dan menjadi momen untuk memperkuat nilai ketakwaan di bulan suci Ramadhan.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kadiv Pelayanan Hukum Chusni Thamrin, Kadiv P3H Zulfahmi, Kabag TUM Zulkifli Bintang, Kabid PK Badarudin, Plt. Kalapas Kelas IIA Ternate Nur Bambang, Kalapas LPKA Sudirman, Karupbasan Ternate Pramuadji, serta Kabapas Ternate Muhammad Marajabesi. Kehadiran jajaran Ditjenpas Malut ini menjadi bentuk perhatian kepada warga binaan agar mereka tetap mendapatkan pembinaan spiritual selama menjalani masa tahanan.
Sebelum shalat tarawih dimulai, Said Mahdar memberikan tausiyah kepada seluruh jamaah, menekankan pentingnya memanfaatkan bulan suci Ramadhan sebagai momentum meningkatkan ketakwaan. Ia juga mengingatkan bahwa setiap individu, termasuk warga binaan, memiliki kesempatan untuk memperbaiki diri dan mendekatkan diri kepada Allah.
Setelah tausiyah, shalat tarawih dilaksanakan secara berjamaah dengan penuh kekhusyukan. Para pejabat Ditjenpas Malut dan warga binaan bersama-sama menjalankan ibadah dengan harapan dapat meningkatkan kualitas spiritual mereka di bulan yang penuh berkah ini.
Usai shalat, seluruh jamaah melakukan salam-salaman dengan Kakanwil Ditjenpas Malut dan para pejabat yang hadir sebagai simbol kebersamaan dan persaudaraan. Momen ini mencerminkan suasana Ramadhan yang penuh kehangatan dan saling memaafkan.
Kegiatan ini menjadi bagian dari program pembinaan keagamaan yang rutin dilakukan oleh Lapas Kelas IIA Ternate. Diharapkan, dengan adanya kegiatan seperti ini, warga binaan dapat semakin termotivasi untuk memperbaiki diri dan menjalani kehidupan yang lebih baik setelah bebas nanti.
Editor : Redaksi
Social Header