BIREUEN | Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bireuen bergerak cepat membantu proses evakuasi kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan beruntun di jalan Banda Aceh - Medan. Peristiwa ini melibatkan tiga mobil yang mengalami tabrakan beruntun. Meski kecelakaan tersebut mengakibatkan kerusakan pada kendaraan, beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka-luka, Kamis (7/11/2024).
Kasat Lantas Polres Bireuen, Iptu Mulyadi, S.H., M.H., mengatakan bahwa pihaknya segera turun ke lokasi kecelakaan untuk memastikan proses evakuasi berjalan lancar. "Kami bersama warga di sini membantu evakuasi barang-barang dan kendaraan korban. Kami juga berupaya agar arus lalu lintas tetap lancar sehingga tidak terjadi kemacetan yang dapat menghambat perjalanan pengendara lainnya," ujar Iptu Mulyadi di lokasi kejadian.
Lebih lanjut, Iptu Mulyadi menekankan pentingnya kewaspadaan di jalan raya, terutama di jalur yang padat seperti jalan Banda Aceh - Medan. “Kami imbau kepada seluruh pengguna jalan untuk tetap fokus dan berhati-hati. Kecelakaan bisa terjadi kapan saja dan di mana saja, namun dengan kehati-hatian dan kepatuhan pada aturan lalu lintas, kita bisa mengurangi risiko terjadinya kecelakaan,” imbaunya.
Dengan kehadiran petugas kepolisian di lokasi, arus lalu lintas tetap terkendali sehingga pengendara lain dapat melanjutkan perjalanan dengan aman sampai tujuan. Iptu Mulyadi juga mengapresiasi peran warga yang sigap membantu proses evakuasi. "Kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang turut membantu. Kerja sama seperti ini sangat penting untuk menciptakan ketertiban di jalan raya," tutupnya.
Upaya cepat dari Satlantas Polres Bireuen dan kerja sama warga setempat membuat proses evakuasi berjalan dengan tertib, serta memberikan rasa aman bagi masyarakat yang melintas di jalur tersebut.
Sumber : Sandi Humas Polres Bireuen
Editor : Redaksi (Ir)
Social Header