BANDA ACEH | Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November 2024, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Patriot Nusantara Bela Negara (PNBN) Provinsi Aceh menggelar acara tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Peuniti, Kota Banda Aceh.
Acara ini dihadiri oleh keluarga besar PNBN Aceh, sebagai wujud penghormatan dan mengenang jasa-jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan bangsa.
Ketua DPD PNBN Aceh, Isa Alima, turut hadir dalam acara ini bersama M. Herizal dan Fauzi Umar yang masing-masing menjabat sebagai sekretaris dan bendahara DPD PNBN Aceh. Tampak mereka dengan khidmat menabur bunga di makam para pahlawan, mengenang jasa para pejuang yang telah mengorbankan nyawa untuk tanah air.
Isa Alima, yang merupakan mantan anggota DPRK Pidie dan anak dari seorang pejuang '45 (anak kolong), menyampaikan harapannya dalam momentum Hari Pahlawan ini.
“Kiranya kita selalu mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang merebut kemerdekaan,” ujar Isa.
Ia juga berharap agar Hari Pahlawan tahun ini dapat melahirkan para pemimpin yang berkarakter dan memiliki jiwa pejuang rakyat, terlebih dalam menghadapi Pilkada Serentak yang akan segera digelar. “Semoga pemimpin yang terpilih nanti dapat membawa kedamaian dan kesejahteraan bagi rakyat,” tutupnya.
Acara ini menjadi bukti komitmen PNBN Aceh untuk terus menghormati dan melanjutkan perjuangan para pahlawan yang telah mengorbankan segalanya untuk Indonesia.
Editor : Redaksi (Ir)
Social Header