Breaking News

Bhabinkamtibmas Polsek Peusangan Amankan Pemilihan Tuha Peut Di Gampong Pulo Naleung

BIREUEN | Bhabinkamtibmas Polsek Peusangan, Bripka Azwar, melaksanakan pengamanan dan pemantauan kegiatan pemilihan Tuha Peut di Gampong Pulo Naleung, Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen, yang berlangsung dihalaman Meunasah pada Rabu (11/09/2024). Pemilihan ini merupakan bagian dari proses demokrasi untuk periode 2024-2030.

Kapolres Bireuen, AKBP Jatmiko S.H., M.H., melalui Kapolsek Peusangan, Ipda Januar Mutawali S.H., mengungkapkan pentingnya pengamanan melekat dalam kegiatan ini untuk memastikan bahwa pemilihan berlangsung lancar, aman, dan kondusif. 

Kegiatan pemilihan tersebut berjalan dengan baik, dibantu oleh pengamanan dari Bhabinkamtibmas Polsek Peusangan dan Babinsa Koramil setempat. Warga setempat menunjukkan antusiasme tinggi dalam memberikan suara, dengan hasil pemilihan yang menunjukkan partisipasi yang baik. Dari 955 daftar pemilih tetap (DPT), tercatat 589 suara sah, sementara 366 pemilih tidak berpartisipasi.

Hasil pemilihan menunjukkan bahwa pada unsur agama, Rusli meraih 450 suara, diikuti oleh Masnur dengan 76 suara dan Irsan dengan 38 suara, sedangkan 25 suara dinyatakan rusak. Untuk unsur tokoh adat, Muzakkir menjadi yang teratas dengan 300 suara, diikuti oleh Tajuddin dan Khailir. Di unsur kepemudaan, Andri Ramadhan berhasil memperoleh 393 suara, sementara Marlida dari unsur perempuan memperoleh 292 suara.

Ipda Januar Mutawali berharap agar Tuha Peut yang terpilih dapat menjalin komunikasi yang baik dengan Muspika dan bersikap terbuka dalam setiap kegiatan dan program desa. Kegiatan pemilihan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi Gampong Pulo Naleung menuju perkembangan yang lebih baik, dengan partisipasi aktif masyarakat dalam membangun desa.

"Dengan selesainya pemilihan ini, diharapkan Tuha Peut yang terpilih dapat menjalankan amanah dengan baik, menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat, serta memastikan keamanan dan kedamaian di desa."pungkas Kapolsek Peusangan.

Sumber : Sandi Humas Polres Bireuen
Editor    : Redaksi (Ir)

© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini