BIREUEN | Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79, Polres Bireuen bersama unsur Forkopimda, TNI, Muspika Juli serta masyarakat setempat. menggelar kegiatan "Membangun Kampung Merah Putih" yang berlangsung di halaman Kantor Keuchik Desa Beunyot, Jumat (26/07/2024).
Dengan tema "Nusantara Baru Indonesia Maju" dan sub-tema "Sinergi TNI-Polri untuk Negeri", Kegiatan ini diawali dengan apel bersama diikuti gotong royong antara TNI-Polri dan masyarakat setempat. Selanjutnya, peserta kegiatan membagikan bendera merah putih kepada masyarakat dan memasang umbul-umbul merah putih di berbagai titik strategis di desa. Tidak ketinggalan, pengecatan pagar dan tembok dengan corak merah putih juga dilakukan untuk mempercantik lingkungan.
Selain itu, kegiatan ini mencakup pembagian santunan kepada anak yatim yang dilakukan oleh para undangan dan panitia. Sebagai penutup, seluruh peserta berkumpul untuk makan siang bersama, yang melibatkan unsur Forkopimda, TNI-Polri, serta masyarakat Desa Beunyot.
Kapolres Bireuen, AKBP Jatmiko, S.H., M.H., menyampaikan, Kegiatan ini adalah wujud nyata sinergi antara TNI/Polri, unsur Forkopimda, Muspika dan masyarakat dalam memperingati HUT RI ke-79. Kami berharap melalui kegiatan ini, semangat nasionalisme dan cinta tanah air semakin meningkat di masyarakat, khususnya Kab. Bireuen.
"Kegiatan ini adalah contoh nyata dari sinergi antara TNI/Polri, unsur Forkopimda, Muspika dan masyarakat dalam memperingati HUT RI ke-79. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya mempercantik desa, tetapi juga memperkuat rasa kebangsaan dan persatuan di tengah masyarakat. Dengan semangat yang ditunjukkan hari ini, kita berharap dapat menginspirasi daerah lain untuk melakukan hal serupa."pungkas AKBP Jatmiko Kapolres Bireuen.
Acara ini dihadiri oleh Pj. Bupati Bireuen, Aulia Sofyan, Ph.D, Dandim 0111/Bireuen Letkol Inf Ade Munandar, S.I.Pem, dan DanYonif 113/JS, Letkol Inf Dobby Noviyanto S, S.E. Juga tampak hadir Kajari Bireuen yang diwakili oleh Muntazar, S.H, serta berbagai unsur Polres Bireuen, Kodim Bireuen, dan masyarakat.
Selama kegiatan berlangsung, situasi aman dan tertib. Inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan rasa nasionalisme dan cinta tanah air, serta menunjukkan kolaborasi nyata berbagai pihak dalam rangka menyambut hari kemerdekaan Indonesia.
Sumber : Sandi Humas Polres Bireuen
Editor : Redaksi (Ir)
Social Header