Breaking News

Peringati HGN, Cabdin Bireuen Laksanakan Upacara Bendera Dipimpin Langsung Pj Bupati

PJ Bupati Bireuen, Aulia Sofyan, Ph.D memimpin langsung upacara bendera Hari Guru Nasional di SMKN 1 Bireuen, Jum'at (25/11/2022).
PJ Bupati Bireuen, Aulia Sofyan, Ph.D memimpin langsung upacara bendera Hari Guru Nasional di SMKN 1 Bireuen, Jum'at (25/11/2022).

BIREUEN - Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN), Dinas Pendidikan Aceh Cabang Bireuen melaksanakan upacara bendera di lapangan SMK Negeri 1 Bireuen.

Kegiatan itu dipimpin langsung oleh PJ Bupati Bireuen sebagai pembina upacara yang digelar Jumat (25/11/2022) pagi.

Pj Bupati Bireuen Dr Aulia Sofiyan, Ph.D membacakan amanat Mentri pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia pada peringatan Hari Guru Nasional.

Tiga tahun yang lalu kita melepaskan jangkar dan bentangkan layar kapal besar bernama merdeka belajar. Ribuan pulau dari Sabang sampai Merauke sudah kita lewati, laut dengan ombak tinggi dan angin kencang sudah kita hadapi.

Ketangguhan ini didorong oleh kemauan kita untuk berubah meninggalkan kebiasaan kebiasaan lama, yang tidak lama lagi sesuai dengan tantangan dan kebutuhan zaman.

"Kali ini juga didorong oleh semangat kita untuk terus berinovasi menciptakan perubahan dan kebaruan membawa kita melompat ke masa depan, mungkin diantara kita sampai hari ini masih ada yang ragu untuk melakukan perubahan dalam proses pembelajaran di kelas atau dalam menjalankan tugas sebagai pemimpin satuan pendidikan," jelas Aulia.


Dilanjutkannya, memang pada dasarnya tidak ada perubahan yang membuat kita nyaman, jika masih nyaman itu artinya kita tidak berubah.

Sebenarnya bukan hanya guru didorong untuk berubah. Kami di Kementerian Pendidikan kebudayaan riset dan teknologi juga memaju diri untuk berinovasi, mengubah cara pandang dan cara kerja kami dalam memberikan layanan terbaik, bagi pendidik dan peserta didik.

Platform merdeka mengajar yang kami luncurkan pada awal tahun ini, sebenarnya kami rancang untuk memenuhi kebutuhan guru agar ruang guru untuk belajar berkarya dan berkolaborasi, ungkapnya.

Sementara Kepala Cabdin Bireuen Abdul Hamid SPd MPd menambahkan, selain melakukan upacara dalam memperingati Hari Guru Nasional, kita juga menyerahkan satu unit sepeda motor untuk pengawas sekolah terpencil dalam kabupaten Bireuen.

Dirinya juga mengucapkan selamat Hari Guru Nasional Tahun 2022. Terus Berinovasi mendidik generasi.

"Selamat kepada guru-guru, semoga para pendidik generasi bangsa terus bisa berinovasi dalam menjalankan kurikulum merdeka belajar," tuturnya. (*)
© Copyright 2022 - Asumsi Publik - Informasi Berita Terkini dan Terbaru Hari Ini